Temukan koleksi favoritmu

tersedia 274.287 koleksi, tersebar di seluruh perpustakaan di lingkungan kemdikbud

807. Semangat Baru: Kolonialisme, Budaya Cetak, dan Kesastraan Sunda Abad ke-19 | Katalog Induk Perpustakaan Kemdikbudristek

RECORD DETAIL
Back To PreviousXML DetailCite this

Text

807. Semangat Baru: Kolonialisme, Budaya Cetak, dan Kesastraan Sunda Abad ke-19


Inilah buku pertama yang secara khusus dan mendalam mengkaji kehidupan bahasa dan sastra Sunda pada abad ke-19. Kebijakan pemerintah kolonial, perusahaan percetakan swasta hasil perkawinan antara kapital dan teknologi baru, pendidikan untuk Bumiputra, dan kegiatan intelektual beberapa tokoh Sunda telah melahirkan tulisan-tulisan Sunda dengan semangat baru: dari puisi yang didaraskan menjadi prosa yang dibaca dalam hati; dari manuskrip tulisan tangan menjadi buku-buku cetakan mesin; dabdari dongeng-dongeng mistis yang irasional menjadi kisah realis, reflektif, dan bernalar. Sebagaimana motto K. F. Holle, sarjana Belanda ahli bahasa Sunda, Taal is macht (bahasa adalah kekuasaan), serba perubahan di bidang bahasa dan sastra ini memacu perubahan-perubahan lain dalam peri-kehidupan masyarakat Sunda, mula-mula di lapisan sosial-budaya, kemudian di lapisan politik.
Membaca Semangat baru kita bukan hanya mengetahui bagaimana bahasa Sunda ditemukan, dimurnikan, dan didayagunakan oleh Belanda atau bagaimana dampak melek aksara dan melek cetak terhadap pembentukan ilmu pengetahuan baru. Uraian di dalamnya juga memberikan gambaran yang rinci bagaimana suatu suku bangsa di negeri ini menggeliat meniti gelombang modernitas yang melanda Nusantara pada paruh kedua abad ke-19, dan merasa sederajat dengan bangsa-bangsa lain di Barat.


Collection Location

Perpustakaan BPCB Banten

Detail Information
Series Title
-
Call Number
809.MOR.m
Publisher
Jakarta : Kepustakaan Populer Gramedia.,
Collation
Lebar 14,5 cm, Tinggi 21 cm, 364 Halaman
Language
Indonesia
ISBN/ISSN
9799100232
Classification
809
Content Type
-
Media Type
-
Carrier Type
-
Edition
-
Subject(s)
Specific Detail Info
3 Eksemplar
Statement of Responsibility
File Attachment
No Data
Comments

You must be logged in to post a comment